Keamanan Terpadu dengan CCTV dan Teknologi Lain

Home / CCTV / Keamanan Terpadu dengan CCTV dan Teknologi Lain

CCTV kini sudah menjadi tren yang belakangan ini diincar kebanyakan orang. Tidak hanya sebagai alat keamanan saja namun tren belakangan ini muncul, rumah yang modern dan canggih pasti akan memiliki CCTV di dalamnya. Keberadaan CCTV juga berkembang sangat pesat, salah satunya yaitu dengan adanya inovasi integrasi CCTV dengan teknologi lain.

Sebelum dipadukan dengan teknologi lainnya, teknologi CCTV sendiri sudah sangat canggih apalagi jika diintegrasikan dengan teknologi lainnya. Berikut ini adalah beberapa pemasangan CCTV yang diintegrasi dengan teknologi lainnya.

Beberapa Fitur Canggih yang Saat Ini Bisa Dimanfaatkan pada CCTV

– Integrasi keamanan alarm

Integrasi teknologi pertama yang bisa dimanfaatkan menyatu dengan pemasangan CCTV adalah integrasi keamanan dengan adanya alarm. Seperti yang diketahui saat ini CCTV telah dipasang di berbagai sektor mana pun yang bertujuan sebagai alat pemantau dan pengawas dari tindak kejahatan.

Alat ini dinilai efektif dapat sebagai tindak pencegahan berbagai tindak kejahatan yang ada. Namun tidak dapat dipungkiri meski teknologi berkembang pesat, tindak kejahatan juga ikut berkembang seiring bertambahnya waktu.

Meski keberadaan CCTV dinilai memberikan rasa aman bagi para pengunjung di area publik mana pun namun tetap saja CCTV bisa dibobol kapan saja oleh pelaku kejahatan. Dengan membobol CCTV maka CCTV tidak akan bisa merekam segala aktivitas sebagaimana mestinya.

Namun dengan inovasi teknologi terbaru, saat ini CCTV sudah dilengkapi dengan alarm. Alarm ini akan bereaksi jika CCTV dibobol atau mengalami masalah yang mencurigakan.

Dengan alarm yang berbunyi maka pemilik bisa segera memperhatikan area lokasi tersebut apakah ada yang mencurigakan atau tidak. Menariknya ketika ada pembobolan dan alarm berbunyi, CCTV selanjutnya akan bergerak dalam mencari lokasi pembobolan tersebut. Bagaimana sangat canggih ya?

– Integrasi face recognition

Integrasi CCTV dengan teknologi lain selanjutnya yaitu integrasi face recognition. Seperti yang diketahui CCTV dapat berfungsi untuk mengidentifikasi setiap orang yang terpantau oleh kamera pengawas ini. Menariknya dengan teknologi ini, CCTV akan mempunyai kemampuan dalam mendeteksi wajah dari gambar yang bergerak sekalipun.

Sistem yang satu ini hampir sama penggunaannya dengan sistem yang ada pada kunci smartphone ataupun akses kontrol pada area tertentu. Dengan mengintegrasi teknologi ini, CCTV bisa membantu operator dalam meninjau peristiwa yang melibatkan orang dengan lebih cepat. Keunggulan pemanfaatan teknologi ini bahkan bisa digunakan secara real time.

Jadi pencarian bisa dilakukan berdasarkan wajah yang telah terdeteksi tanpa harus mengulang lagi video rekamannya satu per satu. Jadi dengan teknologi ini akan membebaskan tim keamanan dalam bekerja lebih banyak untuk merespon kejadian yang tidak terduga.

Integrasi teknologi ini biasanya digunakan untuk verifikasi akses kontrol ataupun pendeteksi DPO yang biasanya dilakukan di bandara ataupun area publik lainnya.

– Pengawasan 360 derajat

Teknologi saat ini semakin berinovasi menjadi lebih canggih lagi. Integrasi CCTV dengan teknologi lain adalah salah satu bentuk inovasi dari teknologi. CCTV yang Anda kenal selama ini mungkin bentuknya hanya untuk memantau area pada satu titik saja.

Saat ini sudah banyak jenis-jenis CCTV yang beraneka ragam salah satunya adalah CCTV Dome. CCTV Dome merupakan jenis kamera pengawas yang mempunyai desain dengan bentuk dome yang artinya setengah bola. Jadi dengan desain ini akan memungkinkan kamera pengawas mempunyai kemampuan berotasi ataupun kemiringan hingga menghasilkan pengawasan sampai 360 derajat.

Jadi saat ini CCTV yang Anda pasang tidak terbatas untuk menyorot atau merekam area tertentu saja namun jika dipasang bisa merekam ke seluruh sisi dengan sudut putar 360 derajat. Sangat menarik ya?

– Integrasi aplikasi kustom

Integrasi teknologi yang terakhir yaitu integrasi aplikasi kustom. Dengan mengintegrasi aplikasi ini manfaat yang akan diperoleh di antaranya mengontrol kamera, merekam video hingga pemantauan yang dilakukan secara real time. Selain itu dengan aplikasi ini Anda juga bisa menganalisis video memakai teknik kecerdasan buatan yang sangat tren belakangan ini.

Kesimpulan

Nah, jika Anda membutuhkan CCTV dan berbagai jenis komponen kamera pengawas lainnya, jangan ragu menghubungi supplier dan distributor Gelora Perkasa yang siap melayani berbagai kebutuhan pengawasan Anda.

Dan jika Anda ingin membeli CCTV untuk kebutuhan kantor ataupun rumah Anda, silakan hubungi langsung nomor WhatsApp Gelora Perkasa untuk mendapatkan harga promo menarik.

Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published.