Heat Detector: Pengertian, Fungsi, dan Cara Pemasangannya

Home / Fire Alarm / Heat Detector: Pengertian, Fungsi, dan Cara Pemasangannya
Heat-Detector-Pengertian-Fungsi-dan-Cara-Pemasangannya

Perkantoran maupun gedung tidak asing dengan penggunaan heat detector atau alat pendeteksi panas. Alat ini memang menjadi alternatif selain smoke detector yang memang dipasang sebagai pencegahan kebakaran di gedung, hotel, pabrik, maupun tempat lainnya.

Lebih jelasnya mengenai alat pendeteksi panas ini seperti pengertian, fungsi, dan cara pasangnya maka simak informasi lebih jelasnya di bawah ini.

Pengertian Alat Pendeteksi Panas

Alat ini bekerja yang caranya memindai suhu ruangan dan alat tersebut merupakan bagian yang penting di dalam sistem pemadaman kebakaran yang mana sistem tadi terdiri dari sprinkler, hydrant, fire alarm system, dan lainnya.

Alat ini bekerja dengan cara terhubung langsung ke alarm pemadam kebakaran. Jadi ketika ada indikasi kebakaran, alat tadi akan langsung melakukan transfer sinyal menuju alarm dan juga control panel. Ketika sistem perlindungan kebakaran di gedung tidak memerlukan autentikasi 2 langkah, control panel secara langsung meneruskan sinyal mulai dari pemindai panas menuju sprinkler supaya dapat secara langsung memadamkan api pada ruangan tersebut.

Jadi heat detector merupakan alat pendeteksi panas yang bekerja dengan cara mengirimkan sinyal jika terdeteksi perubahan suhu yang meningkat panas sehingga kebakaran pada sebuah ruangan bisa segera diatasi.

1. Fungsi

Fungsi dari alat ini yaitu melakukan pemindaian suhu ruangan selama 24 jam yang mana cara kerjanya serupa dengan termometer karena di dalamnya memang terdapat thermometer. Akan tetapi ketika ada indikasi kebakaran ataupun titik api, nantinya alat pemindai panas mengirimkan sinyal. Indikasi yang dimaksudkan di sini seperti:

  • Adanya peningkatan suhu yang mencapai 100% dibandingkan suhu normal.
  • Suhu ruangan sudah mencapai maksimal batas suhu yang telah ditentukan.
  • Api terdeteksi di sensor photoelectric

Meningkat pentingnya alat ini maka Anda perlu memilikinya di hunian tempat tinggal dan Gelora Perkasa bisa dijadikan tempat untuk membelinya.

2. Cara Pemasangan

Cara pemasangannya cukup letakan di bagian yang memang memerlukan seperti ruang tamu, dapur, dan tempat lain yang rentan terjadi kebakaran. Alat ini tidak berdiri sendirian melainkan harus dipasangkan dengan beberapa perangkat lain seperti fire alarm dan juga alat pemadam kebakaran.

Nantinya setelah instalasi dilakukan alat pendeteksi panas akan mulai bekerja jika ada perubahan suhu secara ekstrem pada ruangan. Sinyal tersebut diteruskan secara otomatis dan alat tersebut bekerja dengan cara aktifnya sprinkler pada ruangan tersebut ataupun mendatangkan alat pemadam kebakaran lainnya seperti hydrant.

Jadi alat ini dalam pemasangannya tidak bisa berdiri sendiri namun memerlukan bantuan perangkat lain seperti fire alarm yang bisa dibeli di Gelora Perkasa.

Apakah Alat Pendeteksi Panas Memang Berguna?

Memang untuk biaya pemasangan dari sistem alarm kebakaran sangatlah bervariasi dan bergantung pada ukuran serta kerumitan propertinya. Namun untuk potensi serta manfaat dari perlindungan yang diberikan memang sepadan dengan harga yang dibayarkan.

Bisa dikatakan ini merupakan sistem investasi jangka panjang sehingga bisa mencegah terjadinya kebakaran lebih besar yang mampu membuat lebih banyak kerugian. Sangat disarankan untuk memilih serta memasang sistem alarm kebakaran pada pihak yang sudah berpengalaman seperti Gelora Perkasa.

Pengalaman selama 30 tahun membuat perusahaan ini terpercaya memberikan rasa aman untuk Anda melalui layanan keamanan seperti alarm kebakaran. Sudah lebih dari 8000 konsumen yang pernah menggunakan jasanya sehingga Anda tidak perlu takut dan ragu untuk memilih jasa yang satu ini ketika akan memasang heat detector untuk keamanan ekstra pada hunian.

Leave a Reply

Your email address will not be published.